Gigabyte GV-NX96T512H-B


Penampilan 9600 GT dari Gigabyte ini sama persis dengan beberapa 9600 GT lainnya yang kami uji kali ini. Mengapa? Tentu saja karena masih menggunakan desain dan pendingin referensi dari nVidia. Yang membedakan hanyalah stiker dengan logo Gigabyte.


Selain desainnya yang mengikuti referensi nVidia, kecepatan core dan memori lokal 9600 GT ini juga sesuai referensi nVidia, yaitu 650MHz untuk core-nya dan 1800MHz untuk memorinya. Adapun kapasitas memori lokalnya sebesar 512MB.


Kinerja kartu grafis ini sangat baik. Hasil uji memperlihatkan bahwa Gigabyte GV-NX96T512H-B mampu menyamai bahkan mengalahkan kartu grafis dengan chip ATi HD 3850 pada kondisi standar.


Plus : Kinerja bagus; dual DVI-I; garansi 3 tahun.

Minus : Panas; desain referensi.


Skor Penilaian

  • Kinerja : 4,25
  • Fasilitas : 3,75
  • Instalasi : 3,75
  • Harga : 3.5

Skor Total : 3.8

Hasil Uji Gigabyte GV-NX96T512H-B

Aquamark

1024x768

91.65

Farcry

1024x768

84.62

3DMark05

1024x768

9767

1280x1024

9439

3DMark06

1024x768

6529

1280x1024

6334

Fear

1024x768

105

Doom 3

1024x768

100.83

1280x1024

100.83


Spesifikasi: Gigabyte GV-NX96T512H-B


Chip controller

nVidia GeForce 9600 GT

Tipe interface

PCI-E x16

Memori video

512MB DDR3

Clock grafis

650 MHz

Clock memori

1800 MHz

Garansi

3 tahun

Situs Web

www.gigabyte.com.tw

Harga kisaran*

US$ 225

* Nusantara Eradata, (021) 601-8218

* Minggu kedua Maret 2008

Sumber : infokomputer.com